Analisis Current Ratio, Debt To Equity Ratio, Return On Equity Dan Total Asset Turnover Untuk Mengukur Kinerja Pada Perusahaan Jasa Konstruksi Bangunan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

Authors

  • Vinna Amelia Putri Universitas Buddhi Dharma
  • Rr Dian Anggraeni Universitas Buddhi Dharma

DOI:

https://doi.org/10.31253/aktek.v8i2.115

Keywords:

Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return on Equity, Total Asset Turnover, Kinerja Keuangan

Abstract

     Penelitian ini dilakukan pada kelompok perusahaan jasa konstruksi dan bangunan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang terdiri dari PT. Adhi Karya (Persero) Tbk, PT. PP(Persero) Tbk, PT. Surya Semesta Internusa Tbk, PT. Total Bangun Persada Tbk, dan PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk. Tujuan dilakukan penelitian ini adalahuntuk mengetahui kinerja perusahaan periode 2011-2014 dengan menggunakan empat rasio keuangan yaitu rasio likuiditas (current ratio), rasio solvabilitas (debt to equity ratio), rasio profitabilitas (return on equity) dan rasio aktivitas (total asset turnover).

     Penelitian ini menggunakan metode deskriptif, yaitu mengumpulkan data-data yang kemudian disusun, dijelaskan dan dianalisa dengan teori-teori yang digunakan sehingga menghasilkan suatu kesimpulan.

     Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja masing-masing perusahaan dalam keadaan kurang baik karena berada dibawah standar umum, tetapi yang memiliki kinerja paling baik yaitu PT. Surya Semesta Internusa Tbk, karena perusahaan memiliki nilai rasio yang paling baik diantara perusahaan lainnya kecuali rasio aktivitas (total asset turnover) nilai yang paling baik dimiliki oleh PT. Adhi Karya (Persero) Tbk

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2016-12-20

How to Cite

Putri, V. A., & Anggraeni, R. D. (2016). Analisis Current Ratio, Debt To Equity Ratio, Return On Equity Dan Total Asset Turnover Untuk Mengukur Kinerja Pada Perusahaan Jasa Konstruksi Bangunan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. AKUNTOTEKNOLOGI : JURNAL ILMIAH AKUNTANSI DAN TEKNOLOGI, 8(2), 17–24. https://doi.org/10.31253/aktek.v8i2.115