Pengaruh Kepemilikan Asing, Ukuran Perusahaan, Dan Leverage Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Non Keuangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015 – 2017
DOI:
https://doi.org/10.31253/aktek.v10i2.775Keywords:
Nilai Perusahaan, Kepemilikan Asing, Ukuran Perusahaan, LeverageAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menguji pengaruh, Kepemilikan Asing,Ukuran Perusahaan, dan Leverage terhadap Nilai Perusahaan. Data yang digunakan pada penelitian ini berasal dari laporan keuangan yang telah diaudit pada seluruh perusahaan non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2017. Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Terdapat 112 perusahaan yang dianalisis menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan memiliki pengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Sedangkan kepemilikan asing dan leverage tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan.