Pengaruh Harga, Kualitas Produk, Dan Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Pelanggan
Keywords:
Harga, Kualitas Produk, Kualitas Layanan, Kepuasan PelangganAbstract
Keberadaan suatu UKMKM kini berhubungan langsung dengan masyarakat dituntut untuk dapat memenuhi dan mengimbangi permintaan para pelanggan akan kebutuhan dasar dengan harga yang terjangkau sehingga dapat memuaskan para pelanggannya. Bahkan ada beberapa faktor lainnya yang memberi pengaruh pada kepuasan pelanggan yaitu dengan adanya kualitas layanan dan produk.
Karya ilmiah yang telah penulis teliti guna memahami besarnya pengaruh harga, kualitas produk dan kualitas layanan terhadap kepuasan pelanggan kepada UMKM Kuliner Makanan Di Kecamatan Neglasari.
Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi dan sampel penelitian ini yaitu pelanggan UMKM Kuliner Makanan di kecamatan Neglasari. Teknik analisis data yaitu regresi linier berganda.
Secara observasi parsial terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel harga (t-value 3.072), kualitas produk (t-value 5.302) dan kualitas layanan (t-value 3.566) terhadap kepuasan pelanggan > t_(tabel ) yaitu 1,653. Secara simultan juga terdapat pengaruh harga (F_hitung 35,540 ) kualitas produk (F_hitung 27,425 ) dan kualitas layanan (F_hitung 32,562 ) terhadap kepuasan pelanggan F_hitung > nilai F_(tabel ) yaitu 2,66.
Kesimpulan yang sudah diteliti terdapat hal yang berpengaruh positif dan bernilai signifikan terhadap variabel harga, kualitas produk dan layanan terhadap kepuasan pelanggan pada UMKM Kuliner Makanan Di Kecamatan Neglasari.