Pengaruh Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Pancamitra Packindo
Keywords:
Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Kinerja KaryawanAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengentahui seberapa besar pengaruh variabel disiplin kerja, motivasi kerja, dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan di PT. Pancamitra Packindo baik secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini mengunakan metode penelitian kuantitatif pada populasi karyawan di PT. Pancamitra Packindo dan sampel sebanyak 109 responden. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data adalan dengan penyebaran kuesioner. Data yang telah terkumpul di analisa dengan menggunakan pengujian analisis statistic, uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, uji normalitas, uji heterokedastisitas, uji multikolinearitas, uji hipotesis, uji regresi linear berganda, uji T, dan Uji F menggunakan program SPSS Versi 25. Hasil pengujian parsial variabel Disiplin Kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan nilai sig 0,000 < 0,05, Motivasi Kerja berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan dengan nilai sig 0,000 < 0,05, Lingkungan Kerja berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan dengan sig 0,00 < 0,05, Uji T dikatakan berpengaruh thitung > ttabel. Variabel Disiplin Kerja (8,791 > 1,9824), Variabel Motivasi Kerja (8,689 > 1,9824), Variabel Lingkungan Kerja (4,008 > 1,9824). Hasil dari pengujian F dikatakan berpengaruh jika Fhitung > Ftabel sehingga memperoleh nilai secara simultan (41,043 > 2,69) dengan sig (0,000 < 0,05) dapat disimpulkan ketiga variabel independen berpengaruh positif dan signifikan secara parsian dan simultan terhadap variabel dependen.