Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Reputasi Auditor Terhadap Keterlambatan Audit Pada Perusahaan Indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia
Keywords:
Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Reputasi Auditor, Keterlambatan AuditAbstract
Tujuan dari penelitian ini untuk mempelajari pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, reputasi auditor terhadap keterlambatan audit pada perusahaan Indeks LQ45. Data sekunder tahun 2017-2019 dari 26 perusahaan yang sudah dilakukan seleksi dengan metode purposive sampling yang akan digunakan dalam penelitian ini, atau dapat diartikan dengan menentukan perusahaan sebagai sampel sesuai kebutuhan penelitian. Penelitian ini diolah menggunakan aplikasi pembantu yaitu SPSS versi 24 dengan teknik analisis regresi linier berganda.
Dari penelitian yang telah dilakukan menampilkan bahwa Ukuran Perusahaan (X1) dan Profitabilitas (X2) secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keterlambatan audit, sedangkan Reputasi Auditor (X3) secara parsial tidak berpengaruh terhadap Keterlambatan Audit (AD). Secara simultan ketiga variabel independen tersebut berpengaruh signifikan terhadap keterlambatan audit pada perusahaan indeks.