Pengaruh Investment Opportunity Set, Alokasi Pajak Antar Periode, dan Modal Intelektual Terhadap Kualitas Laba (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2022)

Authors

  • Celine Widjaja Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Investment Opportunity Set, Alokasi Pajak Antar Periode, Modal Intelektual, Kualitas Laba

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh investment opportunity set, alokasi pajak antar periode, dan modal intelektual terhadap kualitas laba pada perusahaan manufaktur subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh perusahaan subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2018-2022.

Metode penentuan sampel pada penelitian ini adalah purposive sampling dengan mengembangkan beberapa kriteria pemilihan perusahaan. Penelitian ini menggunakan SPSS versi 25 untuk mengolah data dan analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda.

Hasil pada penelitian ini yaitu investment opportunity set tidak berpengaruh terhadap kualitas laba, alokasi pajak antar periode tidak berpengaruh terhadap kualitas laba dan modal intelekual berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba. Sedangkan secara simultan (f) investment opportunity set, alokasi pajak antar periode, dan modal intelekual secara bersama- sama (simultan) berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-10-16