Pengaruh Persepsi, Motivasi, dan Minat Mahasiswa Akuntansi Terhadap Pilihan Berkarir dalam Bidang Perpajakan (Studi Kasus pada Mahasiswa Program Studi Akuntansi S1 Fakultas Bisnis Universitas Buddhi Dharma)

Authors

  • Mesya Ariya Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Persepsi, Motivasi, Minat, Berkarir dalam bidang perpajakan

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi  pilihan karir di bidang perpajakan. Terdapat 3 variabel independen yakni Pengaruh Persepsi, Motivasi, dan Minat Mahasiswa Akuntansi dan variabel dependen yaitu Pilihan Berkarir dalam Bidang Perpajakan. Populasi pada penelitian ini adalah Mahasiswa Aktif Program Studi Akuntansi S1 Fakultas Bisnis Universitas Buddhi Dharma Tangerang Tahun Akademik 2022/2023. Pengambilan sampel dilakukan secara kuantitatif kuantitatif yaitu menggunakan rumus Slovin. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan Software SPSS (Statistical Program for Social Science) version 25. Berdasarkan hasil penelitian dan hasil uji secara parsial (uji t) terhadap nilai  persepsi disimpulkan bahwa pengaruh persepsi dan minat mahasiswa akuntansi berpengaruh signifikan terhadap pilihan berkarir dalam bidang perpajakan, sedangkan motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap pilihan berkarir dalam bidang perpajakan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-10-16