Pengaruh Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) terhadap Kinerja Karyawan pada Bagian Produksi PT IR Indonesia

Authors

  • Aini Nurfitriani Universitas Buddhi Dharma
  • Agus Kusnawan Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Kinerja Karyawan

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami seberapa pengaruh Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terhadap Kinerja Karyawan pada Bagian Produksi PT IR Indonesia. Dalam penelitian ini metode non-probability sampling yang digunakan.Tanggapan Responden 120 karyawan yang menerima kuesioner (g-form) dan didukung dengan SPSS Seri 25 untuk fasilitas pengeolahan data. Berdasarkan uji t dapat disimpulkan bahwa variabel X1 (Disiplin Kerja) memiliki nilai sebesar  10,838 > 1.98063 dengan nilai signifikan 0,000<0,05, artinya Ho ditolak dan Ha diterima, variabel X2 (Motivasi Kerja) sebesar 9,157 > 1.98063 dengan nilai signifikan 0,000<0,05, artinya Ho ditolak dan Ha diterima, variabel X3 Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sebesar6,502>1.98063 dengan nilai signifikan 0,000<0,05, artinya Ho ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan uji F dengan nilai 75,129 > 2,68 dan tingkat signifikan 0,000>0,50 disimpulkan yang berarti Ho ditolak dan Ha artinya ada pengaruh independent secara simultan terhadap variabel dependen.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-04-29