Pengaruh Profitabilitas, Kebijakan Dividen, Struktur Modal, dan Keputusan Investasi Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Industri Dasar dan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016 – 2019)

Authors

  • Eki Susanta Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

PROFITABILITAS, KEBIJAKAN DIVIDEN, STRUKTUR MODAL, KEPUTUSAN INVESTASI, NILAI PERUSAHAAN

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas terhadap nilai perusahaan, pengaruh kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan, pengaruh struktur modal terhadap nilai perusahaan dan pengaruh keputusan investasi terhadap nilai perusahaan, serta pengaruh profitabilitas, kebijakan dividen, struktur modal dan keputusan investasi secara simultan terhadap nilai perusahaan.

Metode  penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sumber data yang dipakai dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang meliputi beberapa variabel yaitu profitabilitas, kebijakan dividen, struktur modal, keputusan investasi, dan nilai perusahaan yang diperoleh melalui website resmi Bursa Efek Indonesia. Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Teknis analisis data yaitu regresi linear berganda dengan menggunakan software SPSS versi 25.

           Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi 0,0000 < 0,05. Variabel kebijakan dividen tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi 0,817 > 0,05. Variabel struktur modal  berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi 0,0000 < 0,05. Dan variabel keputusan investasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai signifikansi 0,0000 < 0,05. Dari hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa secara simultan variabel profitabilitas, kebijakan dividen, struktur modal dan keputusan investasi berpengaruh secara signifikan terhadap nilai perusahaan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-12-08