ANALISIS KUALITAS JARINGAN INTERNET BERBASIS WIRELESS LAN MENGGUNAKAN METODE QOS (QUALITY OF SERVICE) PADA BJ’S COFFEE

Penulis

  • Arpan Julian Nathanael Nababan Universitas Buddhi Dharma
  • Desiyanna Lasut

Kata Kunci:

Analisis, Jaringan

Abstrak

Dengan kemajuan teknologi telekomunikasi dan informasi telah berhasil menghadirkan teknologi inovatif yang dikenal juga sebagai teknologi internet. Untuk menghubungkan jutaan komputer di seluruh dunia satu sama lain, di perlukan alat untuk menghubungkan koneksi antar komputer. Protokol jaringan internet sering menghadapi masalah umum seperti kerusakan jaringan. Kerugian jaringan disebabkan oleh berbagai faktor yang menyebabkan masalah pada protokol jaringan, yang menyebabkan kerusakan jaringan. Quality of Service (QoS) adalah kemampuan jaringan untuk menyediakan layanan trafik data yang melewatinya, jadi analisis QoS diperlukan untuk menyelesaikan masalah tersebut. troughput, packet loss, dan delay/latency adalah Parameter QoS. Dengan Wireshark, proses aktivitas jaringan dapat dengan mudah digunakan dan dapat menangkap dan menganalisis semua jenis paket data dalam format log yang berbeda.  Design pada penelitian ini terdapat 2 bagian yaitu perancangan jaringan dan perancangan sistem, dimana penulis dapat melakukan pembuatan rancangan usulan yang akan dibuat dan akan diimplementasikan pada instansi penelitian. Simulasi prototype pada penelitian ini adalah melakukan Konfigurasi jaringan yang berkaitan pada pengaturan dan pengaturan perangkat lunak dan perangkat keras dalam jaringan komputer. Ini melibatkan melakukan serangkaian langkah untuk mengatur parameter jaringan yang diperlukan agar jaringan dapat beroperasi dengan baik.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Biografi Penulis

Desiyanna Lasut

Desiyanna Lasut, saat ini bekerja sebagai dosen tetap pada Program Studi Teknik Informatika di Universitas Buddhi Dharma.

Unduhan

Diterbitkan

2024-09-30

Cara Mengutip

Nababan, A. J. N., & Desiyanna Lasut. (2024). ANALISIS KUALITAS JARINGAN INTERNET BERBASIS WIRELESS LAN MENGGUNAKAN METODE QOS (QUALITY OF SERVICE) PADA BJ’S COFFEE. ALGOR, 6(1), 34–43. Diambil dari https://jurnal.ubd.ac.id/index.php/algor/article/view/2389

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama