Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Harga Terhadap Kepuasan Konsumen Shopee (Studi Pengguna Shopee)

Authors

  • Visaka Visaka Universitas Buddhi Dharma
  • Canggih Gumanky Farunik Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Kualitas Pelayanan, Harga, Kepuasan Konsumen

Abstract

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner. Penulis menggunakan analisis korelasi berganda, regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji hipotesis dengan mencari nilai thitung, lalu membandingkan t hitung dengan t tabel dan uji hipotesis dengan cara mencari nilai f hitung dan mencocokkan f hitung dengan f tabel. Hasilnya analisis yang didapat dengan perincian :

Berdasarkan hasil analisis persamaan regresi linear berganda maka persamaannya

Y = 0,400 + 0,371 X1 + 0,615 X2, hasil koefisien korelasi kualitas pelayanan memiliki hubungan positif dan kuat terhadap kepuasan konsumen yaitu 0,670, harga mempunyai korelasi yang positif dan kuat terhadap kepuasan konsumen yaitu sebesar 0,760. Hasil uji hipotesis didapat t hitung untuk kualitas pelayanan 5,131, t hitung harga 7,979 dengan t tabel 1,661 yang di dapat dari t tabel distribusi

df = 100 – 2, tingkat signifikan 0,05. Kesimpulannya Ho ditolak dan Ha diterima, karena t hitung > t tabel.

Dari uji signifikansi secara simultan didapat f hitung 97,391 dengan f tabel 3,09 dengan tingkat signifikan 0,000, angka 0,000 < 0,05 dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima, karena f hitung > f tabel. Dari hasil penelitian ini bisa disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara Kualitas Pelayanan dan Harga terhadap Kepuasan Konsumen Shopee.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-12-08