Pengaruh Dana Pihak Ketiga,Non Profit Loan (Npl), Suku Bunga Kredit Dan Pph Final Terhadap Penyaluran Kredit Pada Bank Perkreditan Rakyat Magga Jaya Utama

Authors

  • Steffany Universitas Buddhi Dharma
  • Selfiyan Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Non Performing Loan, Suku Bunga Kredit, Dana Pihak Ketiga, PPH Final, Penyaluran Kredit

Abstract

Penelitian skripsi ini memiliki tujuan untuk mencari tahu pengaruh dana pihak ketiga, non proft loan (NPL), suku bunga kredit dan pph final terhadap penyaluran kredit pada Bank Perkreditan Rakyat Magga Jaya Utama. Sampel penelitian ini adalah laporan keuangan triwulan periode 2016-2020. Model penelitian menggunakan model penelitian deskriptif yang digambarkan secara sistematis tentang variabel yang diteliti. Teknik uji yang digunakan adalah uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda untuk menguji dan membuktikan hipotesis penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Hasil dari penelitian ini secara parsial dana pihak ketiga berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyaluran kredit, sedangkannon profit loan (NPL), suku bunga kredit dan pph final tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyaluran kredit. Dari hasil penelitian ini juga dana pihak ketiga, non profit loan (NPL), suku bunga kredit dan pph final berpengaruh secara simultan terhadap penyaluran kredit. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dana pihak ketiga mempunyai peran besar dalam mempengaruhi penyaluran kredit.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-10-15

Most read articles by the same author(s)