Pengaruh Audit Tenure, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, Solvabilitas dan Opini Audit Terhadap Audit Delay (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Consumer Goods yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2018-2021)

Authors

  • Cheren Hikmaliany Firdaus Universitas Buddhi Dharma
  • Peng Wi Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Audit Tenure, Profitablitas, Ukuran Perusahaan, Solvabilitas, Opini Audit, Audit Delay

Abstract

Tujuan dilaksanakannya penelitian ini yakni untuk mendapat bukti empiris berkenaan dengan dampak yang diberikan Audit Tenure, Profitabilitas, ukuran perusahaan, solvabilitas, dan opini audit pada perusahaan manufaktur yang tergabung di BEI tahun 2018-2021.

 Sampel penelitian ditetapkan dengan model purposive sampling. Sedangkan populasi pada penelitian yakni keseluruhan perusahaan manufaktur yang barang konsumsi yang tergabung di BEI Tahun 2018-2021. Analisis data penelitian ini yakni deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, hipotesis dengan bantuan SPSS.

Dalam penelitian ini diperoleh bahwa terdapat dampak yang diberikan audit Tenure pada Audit Delay, Profitabilitas memberi dampak pada audit secara negative, ada dampak yang diberikan ukuran perusahaan pada audit delay, tidak ada dampak yang diberikan opini audit pada audit delay, seluruh variable bebas memberi dampak pada variable terikat

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-04-10

Most read articles by the same author(s)