Pengaruh Current Ratio, Total Asset Turnover, dan Net Profit Margin terhadap Earning Per Share pada Perusahaan Apparel & Luxury Goods yang Terdaftar DiBursa Efek Indonesia Periode Tahun 2018–2021

Authors

  • Wahyu Utomo Universitas Buddhi Dharma
  • Eso Hernawan Universitas Buddhi Dharma

Keywords:

Current Ratio, Net Profit Margin, Total Asset Turnover, Earning per Share

Abstract

Tujuan pada penelitian ini untuk mengetahui apakah ada tidaknya pengaruh Current ratio, Total asset turnover, dan Net profit margin terhadap Earning per share baik secara parsial ataupun stimulant pada perusahaan-perusahaan Apparel & Luxury Goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2018–2021. Penelitian ini untuk pengambilan kesimpulan, memecahkan masalah yang ada, dan menganalisis data disebut penelitian deskriptif. Data kuantitatif merupakan data yang dipakai, terdapat angka dan memgunakan rumus. Objek kajian digunakan ialah laporan keuangan perusahaan apparel dan luxury goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021. Variabel penelitian ini: Current Ratio(X1), Net Profit Margin(X2), Total Asset Turnover(X3) serta variabel terikat yang berupa Earning per Share(Y) pada perusahaan apparel dan luxury goods. Pengumpulan dokumen merupakan metode pengambilan data dipakai. Metode analisa rasio keuangan merupakan metode yang digunakan. Hasil dari kajian menunjukkan Current Ratio, Net Profit Margin, Total Asset Turnover mempengaruhi Earning per Share secara signifikan.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-10-15

Most read articles by the same author(s)